DINDA CAHYATITAH, MBU 2024 (2024) PENGARUH LINGKUNGAN KERJA FISIK TERHADAP KINERJA PERSONEL APRON MOVEMENT CONTROL (AMC) TOWER DI BANDAR UDARA INTERNASIONAL I GUSTI NGURAH RAI BALI. Diploma thesis, POLITEKNIK PENRBANGAN JAYAPURA.
Full text not available from this repository.Abstrak
ABSTRAK
PENGARUH LINGKUNGAN KERJA FISIK TERHADAP KINERJA
PERSONEL APRON MOVEMENT CONTROL (AMC) TOWER DI BANDAR
UDARA INTERNASIONAL I GUSTI NGURAH RAI BALI
Oleh :
Dinda Cahyatitah
NIT. 64242110007
Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali, yang dikenal sebagai
bandara dengan aktivitas tertinggi di Indonesia, menghadapi tantangan signifikan
dalam menyesuaikan diri dengan perubahan yang terus berlangsung. Dalam situasi
operasional yang semakin kompleks, perusahaan diharuskan untuk secara proaktif
beradaptasi dengan berbagai perkembangan agar tetap efisien dan efektif dalam
operasionalnya. Seiring dengan pesatnya perkembangan perusahaan, ada
peningkatan kebutuhan untuk meningkatkan kinerja karyawan agar sesuai dengan
standar yang semakin ketat. Faktor utama yang memberikan pengaruh kinerja
karyawan salah satunya ialah keadaan lingkungan kerja mereka. Mengingat betapa
pentingnya faktor ini dan kenyataan bahwa lingkungan kerja di Unit Apron
Movement Control (AMC) Tower di Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah
Rai Bali belum sepenuhnya memenuhi standar yang ditetapkan, penulis
memutuskan untuk fokus pada studi kasus di unit tersebut. Penelitian ini bertujuan
untuk mengevaluasi dan mengidentifikasi potensi perbaikan dalam lingkungan
kerja untuk mencapai tingkat kinerja operasional yang lebih optimal.
Penelitian ini mempunyai tujuan untuk mengidentifikasi pengaruh
lingkungan kerja fisik terhadap kinerja personel di Apron Movement Control
(AMC) Tower yang berada di Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali.
Untuk capai tujuan tersebut, penelitian ini memakai metode kuantitatif sebagai
metode utama. Pada penelitian ini, populasi yang menjadi fokus mencakup seluruh
personel yang bertugas di Apron Movement Control (AMC) Tower di bandara
tersebut. Teknik sampling yang diterapkan yaitu sampling jenuh, di mana seluruh
anggota populasi diikutsertakan menjadi sampel tanpa pengecualian.
Temuan penelitian mengindikasikan adanya pengaruh yang signifikan dan
positif dari lingkungan kerja fisik pada kinerja personel di Unit Apron Movement
Control (AMC).
Kata kunci : Lingkungan Kerja Fisik, Kinerja, Pengaruh, Apron Movement
Control, Bandar Udara I Gusti Ngurah Rai
Item Type: | Karya Tulis Ilmiah (Diploma) |
---|---|
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Program Studi: | D.III Manajemen Bandar Udara |
Depositing User: | Unnamed user with email admin@poltekbangjayapura.ac.id |
Date Deposited: | 24 Jun 2025 00:33 |
Last Modified: | 24 Jun 2025 00:33 |
URI: | http://repository.poltekbangjayapura.ac.id/id/eprint/74 |